Tuesday, September 20, 2022

Kumpulan Resep Masakan Sehat Tanpa MSG

Assalamu'alaikum 

Sejak Navaro mulai sekolah tatap muka, rutinitas saya setiap hari adalah bangun jam 4 pagi, menyiapkan sarapan dan bekal makan siang untuk Navaro. Meski gak estetik penataan bekalnya seperti mama-mama lain, tapi gizi harus selalu terpenuhi. Kalau ternyata tidak sempat menyiapkan bekal dengan gizi seimbang, gak apa-apa juga kok. biasanya nanti saya membayarnya di jam makan malam. Maksudnya begini. Kalau tidak sempat menyiapkan sayur untuk menu makan siang, saya akan memberi sayur di jam makan malam. Menurut saya ini gak apa-apa. Asal sumber vitamin dan mineral tetap ada dan terpenuhi. 

Hari paling sibuk untuk saya adalah hari senin. Karena di hari ini, saya harus menyiapkan bekal untuk makan siang suami juga, yang mana beliau berangkat kerja jam 5.30 pagi. Jadi di hari senin ini saya harus bangun lebih pagi, biasanya di jam 3 pagi. 

Kadang ada waktunya kondisi badan tidak terlalu fit dan saya tidak bisa masak yang macam-macam. Kalau begini, biasanya saya memilih menu masakan yang simpel. Biasanya saya siapkan bahannya sejak malam, lalu subuh tinggal saya goreng. 

Misal untuk sayuran, saya potong sayurnya malam. Untuk ikan atau daging, saya marinasi sejak malam jadi subuh tinggal goreng dan tumis. Praktis. 

Nah karena hampir setiap hari memasak, saya jadi harus punya resep masakan sehat yang simpel dan mudah di buat. Kali ini saya mau share beberapa resep masakan sehat tanpa MSG yang bisa bunda coba juga di rumah. Masakan ini super praktis dan waktu penyiapannya gak begitu lama. Semua bahan utamanya adalah ayam, dan jangan lupa Kobe Tepung Sebaguna Premium harus selalu tersedia di rumah. Karena tepung inilah salah satu alasan proses pembuatan menu makanannya sehat dan cepat.


AYAM GORENG NON MSG 

Adalah salah satu kreasi menu ayam goreng sehat untuk keluarga. Cara memasaknya sangat mudah bahkan bisa menjadi resep ayam paling praktis di rumah. Hanya dengan menggunakan Kobe Tepung Serbaguna Premium saja, cukup balurkan ayam pada tepung kering lalu goreng hingga matang. Tepung tidak mengandung MSG namun tetap menghasilkan cita rasa ayam goreng yang renyah dan gurih lezat. 

Begini cara membuatnya. 

Bahan : 
  • 1/2 ekor ayam potong jadi 4 
  • 100 ml air 
  • 1 bungkus Kobe Tepung Serbaguna Premium (200gr)
  • Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat : 
  1. Potong ayam, cuci bersih, dan rendam dalam air
  2. Panaskan minyak, ambil ayam dalam air dan lumuri dengan tepung kering Kobe Tepung Serbaguna Premium. Cubit-cubit ringan
  3. Goreng ayam dalam minya panas hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  4. Ayam goreng non MSG siap disajikan.

AYAM KUNYIT CRISPY

Adalah salah satu ide ayam goreng dengan sentuhan kunyit yang bermanfaat untuk kesehatan. Rasa ayam goreng ini tak kalah dengan yang ada di restoran cepat saji. Kulitnya renyah dan bumbunya juga meresap sampai ke dalam. Cara masak Ayam Kunyit Crispy sangat mudah sekali. Yang bikin spesial dari cara masak dan rasanya adalah karena Kobe Tepung Serbaguna Premium. Tepungnya non MSG dan bervitamin lalu dipadu dengan bubuk kunyit yang berkhasiat sehingga mampu menampilkan kreasi ayam yang sehat dan juga lezat. Wajib dicoba di rumah.

Bahan :
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 bungkus Kobe Tepung Serbaguna Premium (200gr)
  • 350 ml air
  • 1/2 ekor ayam (potong 6)
  • 1/3 sendok makan bubuk kunyit 

Cara membuat :
  1. Rendam ayam dalam air.
  2. Siapkan wadah. Campur tepung kering Kobe Tepung Serbaguna Premium dengan bubuk kunyit. Aduk rata.
  3. Balurkan ayam ke dalam tepung kering hingga terbalur rata. Cubit-cubit dengan ujung jari.
  4. Goreng ayam dalam minyak panas terendam dengan api sedang hingga kuning kecoklatan.
  5. Angkat dan sajikan.

AYAM GORENG BUTTERMILK

Penasaran dengan cita rasa ayam goreng klasik khas Amerika? Coba resep Ayam Goreng Buttermilk. Nikmati rasa daging ayam yang juicy di dalam dengan paduan kulit yang renyah dan gurih berbumbu. Tentunya sensasi tersebut akan disukai oleh siapa saja yang mencobanya. Rahasia agar kulit ayam menjadi crunchy nikmat, Bunda cukup gunakan Kobe Tepung Serbaguna Premium yang non MSG. Cara membuat Ayam Goreng Buttermilk cukup mudah. Namun proses memasaknya butuh waktu lama karena harus memarinasi ayam dengan rendaman susu selama beberapa jam. Walau prosesnya lama, tentunya akan terbayarkan dengan hasil ayam goreng terbaik yang enak.

Bahan :
  • 1/2 ekor ayam (potong menjadi 6 bagian)
  • 120 ml susu cair
  • 1/2 sdm cuka atau 2 slice potongan jeruk lemon
  • 1 bungkus Kobe Tepung Serbaguna Premium (200gr)
  • Minyak goreng secukupnya 

Cara membuat :
  1. Ambil satu wadah. Rendam ayam dengan susu yang sudah dicampur dengan cuka atau air jeruk lemon selama 2 jam.
  2. Panaskan minyak goreng dan kecilkan api. Ambil ayam dalam rendaman susu. Gulirkan ke tepung kering Kobe Tepung Serbaguna Premium dan cubit-cubit.
  3. Goreng ayam hingga kuning kecoklatan.
  4. Angkat, tiriskan dan sajikan.
Untuk yang penasaran kenapa di setiap resep yang saya share ada Kobe Tepung Serbaguna Premiumnya, sedikit saya jelaskan bahwa Kobe Tepung Serbaguna Premium adalah tepung bumbu sehat yang tidak mengandung MSG dan memiliki kandungan vitamin untuk pemenuhan kelengkapan nutrisi. Terbuat dari rempah pilihan dengan aroma gurih khas bawang putih sehingga membuat cita rasa gorengan menjadi lezat dengan tekstur yang renyah dan harum menggoda.

resep masakan sehat

Kobe Tepung Serbaguna Premium praktis digunakan serta cocok untuk membuat hidangan gorengan apapun seperti ayam, tempe, seafood, tahu, tempe dan lain sebagainya.
Tanpa MSG, dan Mengandung Zat Besi, Serat Pangan, Vitamin B2, Vitamin B9, dan Mineral Zinc. Selain itu, Kobe tepung Serbaguna Premium ini juga tidak mengandung pengawet dan pewarna buatan.

Untuk Bunda yang ingin mencoba Tepung Kobe ini, bisa langsung membeli produknya di Marketplace seperti Shopee dan Tokopedia Kobe Official Store.

Semoga suka, ya.

xo-xo


1 comment:

  1. Baru tahu yang buttermilk, kayaknya menarik ini apalagi dimasak tanpa MSG. Suka banget sama olahan ayam mau dicryspy atau bagaimana asal sehat, enggak ada MSG yang berbahaya buat kesehatan. Terima kasih informasinya!

    ReplyDelete

It was glad that you here. Thankyou! :)